Salam AdhTors, selesai liburan ya? dan sekarang mulai kembali ke aktifitas nyata di dunia kerja ataupun sekolah. Rumah sepi lagi dan kostan ramai lagi ya begitulah rutinitas yang memang terjadi disekitar gue. Malam ini meluangkan waktu untuk menulis dan sharing tentang bagaimana menjadi seorang pendidik yang baik menurut gue. Tapi, gue rasa setiap siswa punya idola sendiri untuk pendidiknya karena gue sendiri pun memang merasakan hal yang sama saat duduk di bangku sekolah dulu. Ada memang guru yang kurang gue senangi, tapi banyak juga guru yang sangat saya senangi dan menjadi inspirasi gue untuk mengajar sekarang. Ya, inspirasi gue dari Alm.AYAH juga IBU yang memang sebagai guru juga profesi yang sama dengan gue jalani sekarang.
Ohya, sebelumnya FYI sekarang gue mulai melebarkan keberanian gue dalam mencari pengalaman hidup. Setelah dalam dunia broadcasting terakhir yang gue coba & kini gue kembali ke jalur pendidikan memberanikan diri mengamalkan ilmu yang gue pelajari ketika kuliah menerapkan sebagai profesionalisme yaitu guru di salah 1 sekolah musik di jakarta. Tentu yang gue ambil adalah sebagai Guru dibidang yang gue pahami, yaitu tentang Keterampilan Komputer & Pengelolaan Informasi yang semoga memang bisa gue amalkan untuk siswa-siswi yang gue ajar disekolah sana.
Semoga, apa yang sudah gue pelajari saat kuliah bisa diterapkan dimulai Kamis, 22 Agustus 2013 kemarin hari pertama gue mengajar sebagai tenaga pengajar profesional. Ya, benar ternyata kata didosen kependidikan gue dimana saat mengajar nanti akan banyak sekali karakter yang ditemui dalam 1 kelas dan tentunya harus gue pahami satu persatu tanpa "membunuh" karakter mereka. Semoga, gue bisa menjadi guru yang baik untuk mereka sehingga bisa meninggalkan "jejak" pada diri mereka setelah lulus atau gue tinggalkan nanti. Semoga, gue pun bisa membentuk karakter yang memang masih mereka cari. Ya walaupun usia 19tahun ini gue sudah diberi beban seberat ini mengajarkan ilmu untuk mereka, gue lebih senengnya sih sebut ini sharing sama mereka. Mengajar dengan siswa-siswi yang usia-nya beda 3tahun bahkan ada yang melebihi usia gue, but is fine. Gue HAVE FUN! dimana gue bisa bener-bener bermain sambil belajar sama mereka, mengajarkan pelajaran ini dengan fun dan gak kuno.
Semoga gue juga bisa menjadi seorang pendidik seperti tokoh yang ada di film pendidikan favorite gue "THE CHORUS". Disitu adalah seorang Guru baru yang mengajar di sekolah musik yang memang banyak karakter dan latar belakang berbeda-beda disana, dan disitulah teknik seorang pengajar bisa ditekankan. Semoga bisa sesukses tokoh guru yang ada disana, dan bisa senang menularkan ilmu lalu bersahabat dengan mereka lebih jauh lagi. Bangga bisa mengenal siswa-siswi di sekolah itu, mereka adalah calon-calon yang akan gue tinggalkan jejak dalam pribadi mereka masing-masing.